Breaking

LightBlog

Selasa, 24 November 2015

MELAJU KE FINAL, 20 FINALIS ENGLISH STARS BERSAING KETAT

 KEDIRI - Audisi School English Star dalam School Contest 9 Radar Kediri (24/11) kemarin berlangsung sangatlah ketat, hanya dewan juri dan beberapa peserta yang dipanggil saja yang bisa masuk, akhirnya para juri telah menentukan  20 peserta yang  lolos kefinal party English StarSchool Contest 9, dan akan berkompetisi pada hari Sabtu, 28 November 2015.

                  Gambar :    Inilah jadwal tampil finalis School Contest English Star Contest 9 tahun 2015
                                        ( Radar Kediri, Rabu 25 Nopember 2015 hal. 33)
Mengutip dari www.radarkediri.net , salah seorang juri Arinta Zahza, , secara khusus mengucapkan selamat kepada para peserta yang lolos. “Selamat kepada 20 peserta yang telah lolos audisi English Star tahap pertama” ujarnya. Menurutnya, tantangan  yang lebih besarn akan menunggu mereka  di tahap final party nanti. Karena di Convention Hall Simpang Lima Gumul (SLG) nanti, mereka akan tampil di hadapan banyak penonton.
Sesuai dengan jadwal, Final Party English Star School Contest 9 dimulai pukul 09.00 WIB. Koordinator English Star, Ega Ganjaran mengatakan, "peserta wajib datang 30 menit sebelum acara dimulai. Para peserta harus melakukan daftar ulang,” ujarnya. Selain itu, dia berharap agar seluruh peserta mempersiapkan kostum  dan properti pendukung yang akan dikenakan nanti dengan baik. Properti yang dimaksud, yaitu file musik, video, alat peraga, sound effect, dan lain-lain. Hal ini diperlukan untuk menghindari mundurnya jadwal. “Perlu diingat,  hal itu masuk dalam kategori penilaian,” ujarnya. (www.radarkediri.net).
Dengan demikian peserta akan mempersiapkan diri semaksimal mungkin agar bisa meraih posisi terbaik tentunya. Andri salah satu reporter www.maskreativ.blogspot.co.id ini mengatakan "sungguh luar biasa ketatnya untuk lomba English Stars tersebut, sayang teman kami Satria Bagus dari SMA Pawyatan Daha Kediri tidak lolos dalam audisi tersebut, salut buat panitia SC 9 " ujarnya.  

(Iqbal)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Adbox